Jumat, 29 April 2011

Foto-Foto Kandang Hamster yang baik untuk hamster anda tercinta

SEMOGA BERMANFAAT & BISA MENAMBAH INSPIRASI ANDA .





(from GOOGLE)



Tentang Hamster Yang Sedang Hamil

Ciri-Ciri hamster hamil adalah:
  1. Perut lebih besar
  2. Berat badannya lebih berat daripada hamster yang lainnya
  3. Lebih Agresif
Tips Tentang Hamster yang Hamil & Ingin Melahirkan :

  • Waktu kandungan hamster ± 3-4 minggu, perhatikan Hamster anda baik-baik, siapa tau dia menyembunyikan kandungannya dari anda. Hal-hal yang perlu disiapkan adalah : Kandang cadangan supaya nanti hamster dipisah dari hamster yang lain dan dari jantannya.Karena si jantan akan memakan anaknya sendiri yang baru lahir. Sebaiknya memisahkannya nanti saja, tunggu betinanya melahirkan, agar si betina tidak stres saat menunggu kandungannya lahir karena kesepian ditinggal si jantan.Kandang cadangannya bisa menggunakan kardus atau anda bisa membeli kandang baru yang lebih kecil, agar ketika si betina melahirkan dia akan fokus untuk mengurusi anaknya. Kandang cadangan tersebut jangan lupa dialasi dengan serabut kayu yang halus , jangan lupa diberi botol minum juga , karena si betina akan sering haus karena menyusui anak-anak nya.
  • Selanjutnya perkirakan kapan lahirnya, jika diperkirakan sudah dekat  dengan waktu melahirkan, pindahkan ke kandang cadangan beserta jantannya, hanya sementara. setelah bayi hamster lahir, barulah jantannya dipisah. Jangan sekali – kali menyentuh bayi hamster sampai hari ke – 14 dari kelahirannya karena kemungkinan besar bayi hamster akan dimakan oleh si betina itu sendiri karena akan berbau manusia. jadi hati – hati. Jika memang terpaksa harus memindahkan atau memegang, peganglah menggunakan sarung tangan yang tidak berbau, lakukan dengan cepat. Atau bisa juga dengan sendok makan bila tidak ada sarung tangan .
  • Kandang cadangan disarankan tidak terlalu terang, karena habitat hamster adalah tempat gelap, jadi hamster akan mencari tempat seperti itu untuk melindungi anaknya. Bisa dengan cara menutup kandang dengan koran lalu ditaruh didalam ruangan (terutama dipojokan) yang terlindung dari cahaya matahari langsung, hujan maupun udara dingin, serta jarang dilalui orang agar si betina tidak stres karena selalu berusaha untuk melindungi anaknya yang disebabkan oleh siapa saja yang lalu lalang yang dianggap sebagai pemangsa oleh sang betina. Jangan terlalu sering dilihat karena induk akan terganggu dalam menyusui yang akan mengakibatkan tidak seimbang dalam menyusui anak – anaknya. Kandang candangan  tidak usah dibersihkan dahulu sampai hari ke – 14.
  • Jangan lupa berikan makanan yang cukup dan tidak berlebihan. Bisa memberikan kecambah (toge), wortel, apel, atau makanan lain yang mengandung kadar air tinggi untuk si betina. Untuk memudahkan anda dalam perawatan hamster yang baru melahirkanini penjelasannya :
  1. Hari 1 -7. Jangan sekali – kali menyentuh induk beserta anak – anaknya yang baru lahir. Hanya boleh mengganti air dan makanan.
  2. Hari 8. Bayi akan mulai menjelajah keluar sarang, tapi jangan khawatir karena si induk akan membawanya kembali atau kalau tidak kembalikan dengan menggunakan sendok saja. Berikan si betina makanan yang mengandung kadar air tinggi supaya tidak dehidrasi.
  3. Hari 9. Agar si induk tidak stres, bermainlah dengannya dan suaplah dengan makanan bergizi selama 5 menit.
  4. Hari 10. Kemungkinan besar si bayi akan mulai memakan makanan hamster dewasa, tidak masalah, berikan mereka dengan makanan yang bergizi serta dengan kadar air tinggi.
  5. Hari 11. Motif warna akan mulai tampak. Si anak hamster akan mulai menjelajah dengan mata masih tertutup.
  6. Hari 12. Mata akan mulai terbuka dari hari ini.
  7. Hari 14. Sekarang saatnya anda membersihkan kandang. Anda juga dapat memegang anak hamster, tapi jangan terlalu tinggi, bisa saja mereka masih takut dan nekat melompat. 
  8. Hari 15 – 28. Anda sudah bisa berinteraksi secara bebas dengan anak – anak hamster. Si jantan bisa digabungkan kembali. 
  9. Pada hari ke – 21 mereka sudah benar – benar mandiri, selanjutnya pisahkan segera dengan induknya. jika si betina telah hamil lagi karena si induk betina cenderung menyerang anak – anak pertamanya yang telah remaja.
               

Rabu, 27 April 2011

Makanan Hamster (Hanya Tambahan)

1. Wortel
Wortel dapat mencegah kanker, dan wortel sangat berguna untuk hamster yang matanya berwarna merah, karena dapat mencegah penyakit mata
2. Kacang Panjang
3. Pepaya
Tidak disangka, hamster juga suka pepaya. tapi jangan memberi nya dengan jumlah yang besar. Karena dapat memyebabkan Air besarnya menjadi berair
4. Touge atau Kecambah
5. Roti Tawar
Roti tawar juga sangat berguna bagi hamster, karena roti mengandung karbohidrat yang banyak.

Tips Merawat Kandang Hamster

  1. Cuci kandang hamster sekali dalam seminggu. Jika yang berbentuk akuarium memang mudah, tapi jika berbentuk wild/Habritail lebih sulit, apalagi jika ada add-on dan pipa-pipa
  2. Bedding (serutan kayu atu pasir) harus diganti agar membuat nyaman para hamster.
  3. Aksesoris hamster harus dibersihkan juga, karena sering hamster buang air si Rumah hamste, pipa-pipa, Jogging Wheel, dll

Cara Memandikan Hamster Dengan Air

  1. Hamster harus berumur cukup. Usia hamster yang cukup adalah 4-5 bulan. karena jika kurang dari umur tersebut, daya tahan tubuhnya masih belum kuat.
  2. Siapkan Shampoo yang tidak pedih di mata & siapkan di wastafel agar mudah jangkauan nya
  3. Siapkan air keran yang hangat. Jangan terlalu panas. Yang penting agak hangat & tidak dingin.Dan aliran airnya kira kira 1/2 cm
  4. Ambil hamster (jangan di Bengkek), dekatkan leher kebawah & aliri dengan air sampai bulunya terlihat basah
  5. Ambil shampoo sedikit lalu usapkan ke badan hamster (Dari leher kebawah, tapi jangan seluruh bagian tubuh hamster). Sebentar saja, lalu bilas dengan air sampai bersih, jika tidak, itu sangan Berbahaya !!
  6. Ambil handuk yang mudah menyerap air, lalu tempatkan di sebuah container/tempat agar memudahkan proses pengeringan
  7. Siapkan Hair Dryer dengan kapasitas angin yang tidak terlalu besar untuk mengeringkan badan hamster
  8. Setelah kering, masukkan kembli hamser ke kandangnya, dan siapkan pasir zeloite, karena setelah itu pasti hamster langsung menjilati bulu & kembali bermain main lagi. Tapi setelah itu bulunya menjadi bersih.

Tips Untuk Menjaga Hamster Tetap Bahagia

  • Area tidur hamster harus dibersihkan sekali dalam seminggu
  • Hamster sangat sensitif terhadap temperatur, embun,sinar matahari.Jauhkan hamster dari jangkauan langsung tersebut
  • Jangan ganggu hamster saat tertidur, karena hal ini dapat menyebebkan kekacauan
  • Hamster suka membersihkan dirinya sendiri, jadi jangan memandikan hamster, karena hal ini akan membuat hamster kedinginan
  • Jika mempunyai lebih dari 1 hamster, Tempatkan mereka di tempat terpisah untuk menghindari perkelahian